spot_img
spot_img

Desa Matangaji Raih Desa Wisata Terbaik Peringkat Pertama Tahun 2025 Desti Wisata Kabupaten Cirebon

Cirebon, NewsRI.id – Desa Matangaji menjadi desa wisata terbaik di kabupaten Cirebon. Dalam Desti wisata adalah kolam renang, perkebunan dan hasil pertanian.

Kegiatan ini menjadi anugrah wisata alam desa wisata terbaik peringkat pertama yang diselenggarakan di lapangan Joging Track Desa Matangaji, Kabupaten Cirebon, Rabu (8/10/2025).

Kesenian budaya Desa Matangaji yakni, Tari Lengser dan tari rampak Desa Matangaji menjadi desa wisata terbaik peringkat pertama dalam 30 calon desa wisata di Kabupaten Cirebon.

Tahun 2025 Desa Matangaji Kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon Propinsi Jawa Barat mendapat Anugrah Desa wisata Terbaik Pertama Se kabupaten Cirebon,

Pada Tahun 2025 Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Cirebon memberikan Anugrah Desa Wisata ke 30 Desa Di Kabupaten Cirebon, dan Anugrah desa wisata terbaik dianugrahkan ke Desa matangaji, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon.

Pada Hari ini Juga Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Cirebon memberikan S.K Desa wisata terbaik ke Kuwu Rusnadi Kuwu Desa Matangaji,” ungkap perwakilan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Cirebon

Wisata yang sudah berjalan du Desa Matangaji antara lain, Kolam renang anak-anak dan Remaja dan Alhamdulilah sudah berjalan 6 bulan dan selalu dikunjungi wisatawan Lokal dan Inter lokal apalagi pas hari Sabtu dan minggu dan kedepanya akan ditambah kolam renang dewasa, Wisata perkemahan, wisata religi, Homstay, dan wisata perkebunan,” ucap Kuwu Rusnadi

Desa Matangaji berhasil menjadi juara Pertama di ajang tersebut dan ini memotivasi kami agar menjadi lebih baik lagi ke depannya, dan dapat dikelola oleh BUMDES.

Ia menyebut prestasi tingkat Kabupaten itu berhasil diraih berkat pengelolaan objek wisata di Desa Matangaji, yang berjalan baik dan dikembangkan secara mandiri, sehingga mampu mendatangkan wisatawan setiap bulan,” pungkas Kuwu Rusnadi

Kuwu Rusnadi pun turut memberdayakan masyarakat sekitar untuk terlibat secara aktif dalam kegiatan pariwisata di Desa Matangaji. Hasilnya desa tersebut mampu memperoleh pendapatan di tahun 2025 ini

“Konsep pengembangan desa wisata di Desa Matangaji, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, dikelola secara mandiri dan melibatkan pemberdayaan masyarakat setempat sebagai kunci keberhasilan,” ujar Kuwu.

Kuwu Rusnadi menyampaikan, rasa syukur dan bangganya atas prestasi urutan ke 1 Desa terbaik yang lain, Ia menilai pencapaian ini sebagai hasil kerja keras dan kolaborasi seluruh warga Desa Matangaji.

Sangat bersyukur Kabupaten Cirebon bisa diwakili oleh Desa Matangaji, Kecamatan sumber ini, terkait desa wisata terbaik peringkat 1 di tingkat nasional.

“Ini merupakan tantangan besar bagi kami untuk lebih baik lagi,” ucapnya

LDWN (Lomba Desa Wisata Nusantara) 2025 sendiri merupakan kompetisi nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia (Kemendes PDTT RI).

Ajang ini menjadi sarana bagi desa-desa di seluruh Indonesia untuk menunjukkan gigi dalam bidang pariwisata berbasis masyarakat.

Lomba tersebut merupakan bagian dari program Lomba Desa Tematik 2025, yang bertujuan mendorong pengembangan desa wisata yang tangguh, mandiri, serta berdaya saing secara nasional.

Peserta lomba terdiri dari desa-desa yang memiliki potensi pariwisata dan dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), atau melalui kerja sama dengan mitra lainnya. Proses seleksi dilakukan secara bertahap, mulai dari seleksi administrasi, presentasi, hingga verifikasi langsung di lapangan.

(Gunawan)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini